kiki

My world, my story, my life

Waktu

By Rizki saputri

Pagi ini cuaca cukup cerah. Terangnya cahaya matahari dan hembusan angin pagi yang sejuk menyapa gue dengan nikmatnya. Tapi hati terasa agak sepi, agak sendu dan agak gelap. Seperti ada sesuatu yang hilang.


Semalam telah berpulang kepadaNya satu org baik yang gue kenal. Temen kecil dari SD, temen main, temen berantem, temen satu geng.
Novita Arini, usianya 2 tahun dibawah gue. Kenal dari jaman SD karna kita tetanggaan. Temen main bareng Desti, Okti dan Anggi. Siapa yang sangka dengan umurnya yang lebih muda dari gue tapi beliau lebih dulu kembali padaNya?

Teringat jaman dahulu sering main dan berantem sama anak geng lain, beliau yang paling kalem, yang paling perhatian sama adek gue Anggi. Kalau lagi main gue ngga pernah mau nungguin adek, beliaulah yang nungguin. Masih terbayang gimana dulu kita ketawa bareng, nangis bareng, marah bareng, traktiran pertama beliau dapet kerja. Aah kenangan sungguh berputar seperti film disaat saat gini.

Waktu memang tidak bisa diduga, begitu pula dengan kehendakNya. Orang yang masih muda dan sehat bisa saja berpulang lebih dulu dibandingkan dengan orang tua yang sudah sakit komplikasi karna usia sudah menua. Semua sudah punya batas waktu di dunia pada saat dilahirkan. Yang lahir pasti akan kembali. Pasti. Hanya waktu dan caranya yang berbeda. 

Sahabat, terima kasih untuk waktunya selama ini. Cukup banyak kenangan yang bisa diputar kembali waktu gue mengingat masa lalu. Tenanglah disana. Sekarang sudah sehat lagi, sudah tidak sakit lagi. Doa akan dipanjatkan selalu buat menerangi kuburmu.

Love,

K

No Comment

Post a Comment

-------------------------------------------------------------------------

You are the one who create your own money, happiness and future. And it's ONLY you who can, NO ONE ELSE....